Setelah hard reset atau flashing, sudah barang tentu kamu akan diminta memasukkan kembali Mi Akun atau Mi Cloud yang telah terpasang sebelumnya di Xiaomi kamu.
Kalau ingat tentu tak masalah, tapi kalau lupa bahkan tidak tahu apa user dan password Mi Cloud yang pernah ada di HP tersebut, pasti jadi pusing tujuh keliling..
Lalu bagaimana solusinya ?
- Lupa password, tapi masih punya nomor HP atau email Mi Akun, pakai cara ini;
- Lupa password juga tidak tahu email dan nomor HP yang digunakan tapi masih punya kotak HP lengkap dengan nomor IMEI, pakai cara ini;
Xiaomi kamu batangan, sama sekali tidak tau Email, Password serta nomor HP yang digunakan pada Mi Cloud, coba tutorial berikut ..
Apa itu Mi Account Unlock Tool?
Mi Account Unlock Tool merupakan aplikasi yang berguna untuk menghapus atau melewati verifikasi (bypass) Mi Cloud di Xiaomi.
Fungsi tool ini hanya ada dua :
- Bypass Mi Akun / Mi Cloud;
- Menonaktifkan / Disable Mi Akun atau Mi Cloud.
Mengapa perlu bypass?
Ya karena kamu lupa user dan password Mi Akun / Mi Cloud kamu.
Bagaimana Cara Menggunakan Mi Account Unlock Tool?
Banyak tutorial copy paste yang mengatakan bahwa untuk menggunakan aplikasi ini, Xiaomi harus berada pada mode recovery..?
.. saya sudah coba, tool ini tidak akan berhasil mendeteksi Xiaomi kamu.
Saya juga sudah coba beberapa mode lainnya :
.. hasilnya ya sama saja, tool tidak berhasil mendeteksi Xiaomi.
Sebenarnya mode apa yang dibutuhkan?
.. adalah Mode PC Suite atau MIAssistant, seperti ini :

Jadi kalau Xiaomi kamu tidak memiliki Mode PC Suite, lupakan saja tool ini..!
Bagaimana cara masuk ke Mode PC Suite?
- Matikan Xiaomi, nyalakan dengan menekan kombinasi tombol Power + Vol Atas bersamaan hingga muncul logo MI dan lepaskan;
- Tunggu beberapa saat hingga muncul mode recovery seperti ini :
- Selanjutnya pilih Connect MIAssistant.
Xiaomi akan masuk ke Mode PC Suite/Mi Assistant.
Hanya untuk pengguna varian Redmi :
- Kombinasi tombol Power + Vol Atas akan membuat varian Redmi masuk ke halaman berbahasa China berikut :
- Pilih recovery dan ketuk tombol Biru;
- Tunggu hingga masuk ke Mode PC Suite.
Kombinasi tombol malah masuk ke mode Mi Recovery atau TWRP, artinya Xiaomi kamu sudah terpasang TWRP atau tidak memiliki Mode PC Suite..!
Cara Bypass Akun Mi Cloud Xiaomi
Kalau berhasil masuk ke Mode PC Suite, siapkan bahan berikut ini :
Persyaratan sebelum bypass Mi Akun :
- Siapkan PC/Laptop dengan OS Windows 7 ke atas;
- Kabel USB dengan kualitas baik;
- Kalau ada Antivirus di PC/Laptop, matikan terlebih dahulu karena tool seperti ini pasti dianggap mengandung virus atau bisa jadi memang ada virusnya.
Langkah-langkah :
- Sambungkan Xiaomi dalam Mode PC Suite ke PC atau laptop dengan kabel USB berkualitas baik;
- Buka device manager, pastikan terdeteksi sebagai Android ADB Interface atau Android Composite ADB Interface,
.. pastikan tidak ada tanda pentung, kalau ada coba disable driver signature terlebih dahulu; - Lanjut lagi, ekstrak MiAccountUnlock-Tool dan jalankan MiAccountUnlock Tool.exe;
- Kalau sudah, klik Information untuk memastikan Xiaomi terdeteksi;
- Jika terdeteksi, bakal muncul informasi perangkat seperti contoh gambar di atas.
Kalau muncul Detecting DEVICE INTERFACE Failed;

.. ada 2 kemungkinan :
- Xiaomi bukan berada pada Mode PC Suite;
- Driver belum terpasang sempurna sehingga Xiaomi tidak terdeteksi oleh PC/laptop;
Ok.. Selanjutnya, klik Bypass Mi Account;

Tunggu proses beberapa saat hingga selesai dan muncul notifikasi :
- Detecting DEVICE INTERFACE Ok
- Bypassing MI ACCOUNT Ok
- Rebooting DEVICE Ok

Setelah selesai, tunggu Xiaomi restart dan mulai melakukan pengaturan ulang kembali.
Jangan lepas kabel dan jangan sambungkan ke internet sampai kamu berhasil masuk ke menu utama / homescreen.
Sampai tahap ini seharusnya Xiaomi kamu tidak meminta memasukkan Mi Akun / Mi Cloud kembali.
[artikel tag=”reset+mi”]
Troubleshooting!
Gagal.. ! Tidak bisa mem-bypass Mi Account atau Mi Cloud?
Berarti Xiaomi kamu sudah menggunakan ROM terbaru dimana Xiaomi telah menutup bug / kelemahan dari celah Mi Cloud ini.
Demikian Cara Bypass Akun Mi Cloud Xiaomi dengan Mi Account Unlock Tool.
Semoga bermanfaat..!
Leave a Reply